Jumat, 01 Februari 2019

Unboxing Xiaomi Redmi 6A

Kali ini saya akan buka kotak Xiaomi Redmi 6A serta impresi pertama terhadap device Xiaomi tersebut. Sebelumnya saya dibuat kaget dengan kedatangan Xiaomi Redmi 6A ini. Xiaomi Redmi 6A merupakan penerus dari Xiaomi Redmi 5A yang sebelumnya juga sudah rilis resmi di Indonesia, bahkan harga Xiaomi Redmi 5A tahun lalu sempat bikin heboh dunia smartphone Indonesia. Baiklah tanpa basa-basi lagi… mari kita buka kotak dan pegang devicenya.


Pada kotak Xiaomi Redmi 6A ini di dominasi oleh warna orange, warna khas kotak Xiaomi Redmi bergaransi resmi di Indonesia. Bagian depan kotak bertulisan Redmi 6A sedangkan dibagian belakang kotak terdapat beberapa informasi tentang spesifikasi, kode dan tempat produksi. Sedangkan pada sisi kanan dan kiri hanya ada tulisan Redmi 6A saja. Sungguh.. Kotak yang sangat khas Xiaomi banget.
Saat pertama kita buka kotaknya, kita langsung menemukan unit Xiaomi Redmi 6A nya, Buku Panduan, Kabel Data Micro-USB, Kepala Charger dan SIM Ejector.

Xiaomi Redmi 6A yang saya dapat berwarna Dark Grey dengan ukuran layar 5,45inch beresolusi HD+ dengan Rasion Layar 18:9. Pada bagian depan layar terdapat Kamera Depan 5MP, Earpiece, Sensor Proximity serta LED Notifikasi kecil di ujung kiri atas layar.

Disisi kanan terdapat Tombol Power dan Volume Up & Down yang posisinya pas dengan jangkauan jari kita, apalagi digunakan dengan satu tangan. Sedangkan disisi kiri hanya terdapat 2 Slot SIM Card, Slot Pertama untuk SIM Card 1 + Slot Micro SD sedangkan Slot Kedua untuk SIM Card 2 jadi Bukan Hybrid. Keduanya Slot SIM dapat menampun gkartu berukuran Nano.





Kita lanjut ke sisi atas terdapat lubang Jack Audio 3.5mm dan Mic. disisi bawah terdapat lubang Mic dan Port Micro USB.




Pada Sisi belakang Xiaomi Redmi 6A terdapat kamera beresolusi 13MP beraperture f2.2, LED Flash  serta lubang Speaker dibagian bawahnya.



Berikut Spesifikasi Singkat Redmi 6A :
Layar IPSLCD 5,45inch Resolusi 720x1440p (Rasio 18:9)
Mediatek Helio A22 Quad-Core 2.0Ghz Cortex A53
Power VR Rogue GE8320
RAM 2GB & ROM 16GB
Android Oreo 8.1 dengan MIUI 9.6
Baterai 3.000 mAh



Nah.. Berikut ini saya kasih Video unboxing Xiaomi Redmi 6A